Cara, Tips, dan Triks yang ditulis pada website ini sebagian besar sudah dicoba oleh penulis. Setiap artikel ditulis dengan singkat dan padat dengan menambahkan gambar praktiknya agar pembaca mudah untuk memahami. Selamat mencoba !
Selasa, 02 Mei 2017

Mungkin anda pernah mengalami Can't read *.chm files (Tidak Dapat Membaca File *.chm di Windows 7 atau windows lainnya). Saat membuka file berekstensi .chm selalu gagal terbaca dengan pesan error sbb :

Navigation to the webpage was canceled.
What you can try:
Retype the address

Anda jangan panik, ternyata itu masalah yang cukup sederhana. Saya pernah mengalami dan berhasil membaca file berekstensi .chm.


Sebelumnya Saya berpikir bahwa ada masalah semacam tidak adanya library yang mendukung pembacaan file *.chm tersebut. Namun perkiraan saya meleset karena ternyata permasalahannya adalah file chm milik saya tersebut diblock oleh sistem windows demi keamanan (protocol res: tidak diijinkan untuk diakses). Sehingga solusinya cukup mudah yaitu dengan membuka blockingnya, cari file yang akan dibuka (dibaca), kemudian klik kanan pilih properties dan selanjutnya klik UNBLOCK
 Bingo !
Ya...cuma itu saja solusinya: gampang kan ?
Berikut ini hasilnya :

0 komentar:

Posting Komentar